Browsed by
Category: Indonesia

Berburu Spot Foto Keluarga Di Bandung

Berburu Spot Foto Keluarga Di Bandung

Bosan gak sih beberapa waktu terakhir posting di blog ini selalu cerita tentang Qatar? Ya memang gak bisa dihindari sih ya, secara yang punya blog sekarang tinggal di negara tersebut.

Kali ini mau flashback cerita 1,5 tahun lalu ah, sebelum kami pindah ke Qatar. Kami sempat berburu spot foto keluarga di Bandung. Baru ingat kalo belum pernah diceritakan di blog ini.

Sebenarnya tujuan kami ke Bandung awal bulan Juli 2017 itu bukan sekedar liburan, tetapi kami mengurus dokumen di kampus PakSuami sebagai syarat mengajukan visa kerja Qatar. Walau tujuan utamanya ke kampus PolTek ITB untuk legalisir ijasah dan transkrip nilai, kami memanfaatkannya juga untuk membawa anak-anak liburan mumpung papanya mengajukan cuti kantor 2 hari. Kebetulan mereka yang lebih update sama tempat-tempat yang lagi hits saat itu dan mereka mengusulkan untuk berburu spot foto keluarga.

Berikut 3 Spot Foto Keluarga Di Bandung yang diusulkan anak-anak:

 

Upside Down World

Setelah urusan di kampus PakSuami beres, kami langsung menuju lokasi pertama yang diusulkan anak-anak yaitu Upside Down World yang terletak di daerah Dipati Ukur.

Tempat ini unik banget dan sangat instagramable. Bentuknya dari luar seperti rumah biasa, tetapi di dalamnya banyak ruangan dengan tema yang berbeda-beda dalam kondisi terbalik. Ada ruang keluarga, ruang makan, kamar tidur, dapur sampai kamar mandi. Semua benda yang diletakan secara terbalik ini sudah terjamin keamanannya, jadi gak perlu khawatir akan kejatuhan sesuatu yang bisa menimpa tubuh kita.

Di setiap ruangan ada petugas yang akan membantu kita untuk mengambil foto menggunakan kamera atau henpon milik kita sendiri. Mereka sudah paham banget angle terbaik untuk posisi kamera dan orang-orang yang akan difoto. Bahkan mereka juga yang membantu mengarahkan gaya kita. Pokoknya tinggal nurut dan nyengir aja deh.

Ini salah satu hasil foto kami berempat di Upside Down World:

The Lodge Maribaya

Hari berikutnya kami pergi menuju Lembang. Kalau sebelumnya kami asyik foto di dalam ruangan, kali ini kami mencari spot foto outdoor. Yang lagi ramai diupload di berbagai media sosial kala itu, apa lagi kalo bukan The Lodge Maribaya.

Meskipun kami ke sana hari Selasa (bukan akhir pekan), tapi karena masih musim liburan kenaikan kelas … pengunjung yang datang ke tempat ini sangat berlimpah. Untuk 1 spot foto saja, kami harus antri berbaris lebih dari 1 jam. Di setiap spot foto kita harus membayar sekitar 15-25 ribu per orang. Di sana ada petugas yang siap dengan kamera profesionalnya untuk membidik pose terkece kita. Begitu selesai kita bisa mengunduh file foto tersebut dengan aplikasi ShareIt. Tentunya ada biaya yang harus kita bayar lagi, kalo gak salah 10 ribu per foto deh.

Alhamdulillah berhasil juga dapat foto kece di Mountain Swing alias ayunan yang bikin deg-degan:

Taman Hutan Raya IR. H. Juanda (TAHURA)

Sebenarnya saat di Maribaya, Fayra minta kami untuk foto di hammock. Tapi mas Rafa keberatan karena males berdiri antri lebih dari sejam lagi. Akhirnya kami pindah lokasi ke Taman Hutan Raya Juanda yang lebih sedikit pengunjungnya. Kebetulan di sana pun ada tempat foto di atas hammock.

Yang ingin duduk dalam hammock posisi teratas, diminta naik duluan. Kami diminta melepas sepatu karena harus memanjat pohon dengan menaiki tali-tali yang diikat di antara 2 pohon. Fayra minta duluan karena mau paling atas. Saya mengalah ambil posisi terakhir mengingat kondisi badan yang sudah tidak bisa selentur jaman muda. Posisi paling bawa pun ketinggiannya lebih dari 3 meter. Jadi masih lumayan juga naiknya.

https://www.instagram.com/p/BWIX7-TFknQ/?utm_source=ig_share_sheet&igshid=s6p9y79bcw2l

Selain petugas yang membantu memasang peralatan pengaman ke tubuh kita, ada juga petugas yang mendampingi kita saat manjat pohon dan ada petugas lain yang siap mengabadikan dibawah dengan kamera henpon kita. Petugas-petugas ini yang mengarahkan kemana kita harus menghadapkan badan, dimana kita harus meletakan kaki juga tangan dan mereka juga akan mengecek apakah hasil foto di kamera sudah cukup bagus atau kita harus mengulang lagi. Setelah selesai, kami turun satu-persatu dimulai dari yang posisi paling bawah.

Lucu juga kalo ingat betapa mendadaknya liburan kami ke Bandung ini.

Awalnya PakSuami cuma bilang “ma, besok pagi aku harus ke Bandung untuk legalisir ke kampus

Eh anak-anak nyeletuk di belakang “ikut dong pa … kita kan udah lama gak liburan ke Bandung

Akhirnya PakSuami bilang “ya udah sana cari hotel di Bandung deh

Saya langsung buka web PegiPegi untuk mencari penginapan saat itu juga. Tinggal masukkan ‘Bandung’ di kota tujuan, kemudian masukkan ‘tanggal check-in dan check-out’, lanjut menulis angka 4 pada kolom ‘jumlah tamu’ dan angka 1 pada kolom ‘jumlah kamar’ dan klik CARI. Langsung deh keluar hotel-hotel yang memiliki kamar berukuran besar yang bisa digunakan untuk 4 orang tanpa tambahan kasur (extra bed).

Anak-anak kami memang sudah besar (usia 12 dan 17 tahun), harusnya memang sudah bisa pesan kamar terpisah di hotel. Tapi kami malas membawa beberapa tas dan toiletries, karena itu kami memilih 1 kamar tapi yang muat untuk berempat. Yang canggihnya … web PegiPegi sangat membantu kami dalam hal ini. Pesan malam untuk pergi besok pagi pun gak masalah.

Alhamdulillah urusan dokumen berjalan lancar, anak-anak berasa liburan, dan kami jadi punya stok foto keluarga baru deh.

My Best Friends Wedding

My Best Friends Wedding

Persahabatan saya, kak Indah Juli, @sikiky dan @omduta sudah berjalan selama 14 tahun. Dari blogwalking, ke silaturahmi antar keluarga. Dari yang punya anak satu, dua sampai tiga. Dari anak-anak masih bayik sampai udah pada abg. Dari double, single dan double lagi 😊

Tanggal 6 Mei 2017 kami melakukan pertemuan untuk merayakan kebahagiaan @omduta dan @bebydebear.

Ini kondangan terjauh!

Kondangan yang wajib didatangi karena diundang sejak tahun lalu. Dari mereka pacaran sudah diworo-woro harus hadir. Kami harus mengosongkan jadwal di 6 Mei 2017, gak boleh bentrok ama event triathlon, gak boleh marathon, gak boleh liburan, gak boleh ambil job, gak boleh ke LN.

Sementara kami memesan penganten untuk tidak melarang kami pakai sepatu lari saat pesta, melarang ada dresscode, boleh gak ngasih angpau, boleh makan paling banyak, boleh intip instalive malam pertama 😂😂😂

Kondangan yang jadi kesempatan kami buat melakukan Girls Day’s Out alias Runaway Moms!

IMG_3615

Norak-norak bergembira deh saya bisa ngerasain naik kereta jauh lagi di pulau Jawa. Terakhir saya naik kereta kelas executive itu sebelum hamil Fayra untuk ke rumah mertua di Surabaya. Sementara kalo naik kereta kelas ekonomi itu saat Fayra umur 3 tahun, kami nyekar ke makam bapak saya di Kutoarjo.

Meski saya pengguna reguler kereta Commuter Line Jabodetabek, saya masih aja takjub dengan perubahan KAI yang digagas pak Jonan. Kereta Indonesia sekarang canggih, beli tiket online dan via indomaret, print tiket hanya dengan scan code dari email di henpon. Mesin print berjejer cukup banyak di stasiun.

IMG_3604

Kondisi dalam kereta bersih terawat, colokan charger tersedia di setiap baris kursi, tempat koper di ujung gerbong dan cabin layaknya dalam pesawat terbang. Air dalam toilet berlimpah, gerbong restoran rapih, musholla pun disediakan di dalam gerbong restoran, pramugari dan petugas lain ramah juga cekatan.

Di setiap stasiun yang dilalui juga terlihat sedang terus dibenahi dan pembangunan sana sini.

Free Wifi diumumkan melalui speaker di stasiun. Tentunya hal ini akan sangat membantu wisatawan asing yang saya lihat semakin menjamur di stasiun Gambir.

IMG_3605

Saya dan Kiky bertemu di stasiun Tanah Abang, kemudian naik bajaj bersama ke stasiun Gambir. Sementara kak Indah berangkat dari Jogja. Kami bertiga berjumpa di stasiun Cirebon. Tiba di sana tepat jam 12 siang. Mobil sewaan telah menunggu di stasiun, dan kami pun langsung minta di antar ke Nasi Jamblang Ibu Nur untuk makan siang.

Setelah itu kami minta pak supir mengantar ke salah satu tempat wisata yang ada di dalam kota Cirebon.

Gua Sunyaragi

Gua Sunyaragi memiliki arti kata “Sepi Raga”. Gua ini dibangun oleh cucu Sunan Gunungjati thn 1703 untuk meditasi keluarga kerajaan.

IMG_3606

Total ada 10 gua di dalam area seluas 1,5 hektar.

Gedung Pesanggrahan dibangun tahun 1884 sebagai tempat istirahat setelah meditasi di dalam gua. Ada juga gua-gua yang dibangun sebagai dapur, tempat menyimpan makanan, kamar tidur, ruang rapat sampai tempat pembuatan senjata.

Bangunan yang terakhir dibuat adalah Panggung Budaya thn 1985 untuk pertunjukan seni sendra tari khas Cirebon. Sayangnya akhir2 ini belum ada pertunjukan rutin lagi.

Untuk masuk ke seluruh area dan mendengarkan detil sejarahnya oleh bapak pemandu wisata, dibutuhkan waktu 30-45 menit. Belum termasuk waktu utk membuat propict sosmed 😅

IMG_3608

Harga tiket @10rb, pemandu wisata 50rb.

But it’s all worth it untuk menambah pengetahuan sejarah.

Kasih hape ke bapak pemandu wisata aja, kita tinggal ikuti kemana si bapak jalan sambil dengerin cerita beliau. Dan nurut aja kalo disuruh berdiri di sisi gua manapun. Hasil foto si bapak terbukti ciamik dengan angle yang instagramable 😉

IMG_3607

Setelah puas mendengarkan sejarah Gua Sunyaragi dan pepotoan di siang bolong yang membuat baju kami basah kuyup oleh keringat … kami pun menuju hotel untuk mandi dan berganti pakaian agak serius untuk hadir ke pesta pernikahan yang berlokasi di Hotel Horison Kuningan.

IMG_3609

Sehari sebelumnya Ragil mengingatkan kami, “jangan pake yang runcing-runcing. Acaranya nanti di rumput

Benar aja, dengan kondisi rumput basah … paling nyaman memang pakai sepatu sneaker deh. Masih cocok kok sebagai teman Jarik dan Kebaya.

IMG_3610

Prinsip saya dalam menghadiri suatu acara, sesuaikan gaya berpakaian dengan tema yang dibuat sang pengundang. Kalo ada dresscode yang ditetapkan, maka patuhilah. Karena dengan mematuhi dresscode, itu adalah bentuk apresiasi kita terhadap pemilik acara.

Urusan kaki, sesuaikan dengan tingkat kenyaman kita aja.

Saat datang ke tempat acara, orang akan fokus pada wajah – sibuk sama makanan – asyik bersosialisasi. Gak akan liat kaki 😜 … Kecuali kalo model catwalk yaa, pasti diperhatikan detil dari ujung kepala sampe kaki.

Eh eh eh … demi pernikahan sahabat ini, saya niat jahit baju merah itu sendiri. Dari potong kain sampai jahit membentuk potongan kelelawar, prosesnya memakan waktu tidak sampai 2 jam. Simple but I’m still proud of it! *mpuk-mpuk pundak sendiri*

Malam itu juga kami kembali ke Cirebon. Di hotel kami masih asyik bercerita ini itu sampai akhirnya satu persatu mulai memejamkan mata.

Bubur M Toha

Esok paginya kami berjalan kaki di tengah keramaian Car Free Day. Kami menyempatkan diri untuk sarapan di tempat yang katanya terkenal dengan pembeli yang mengular sampai keluar.

IMG_3611

Bubur ayam = biasa aja di lidah kami

Bubur kacang hijau/hitam = lumayan enak lah, manis dan lembutnya pas.

Porsinya? Kecil kak … pake mangkok soto kudus yang seukuran genggam tangan.

Harga? 3 buryam + 1 burjo = 20ribu.

Kami pun balik ke hotel untuk ngupi dan sarapan yang lebih mengenyangkan. Hahahaha

Cirebon Sultana

Saat jalan pagi, kami sempat belok ke tempat yang lagi kekinian di Cirebon. Nama toko kuenya Cirebon Sultana, milik artis Indra Bekti. Meski jam 8 pagi kondisi toko masih tutup, kami diberi kartu nomor antrian oleh pak satpam. Pas liat angkanya … 38-39-40 aja loh! Padahal toko baru buka jam 10 pagi.

1 nomor antrian untuk 1 orang dan maksimal beli 2 bijik saja.

IMG_3612

Jam 11an kami baru ke tokonya lagi dan menunjukkan nomor antrian ke pak satpam. Setelah beberapa waktu menunggu berdiri di luar karena seluruh kursinya penuh sama pembeli lain, akhirnya kami dipanggil untuk masuk ke dalam toko.

Begitu masuk, cuma ada kasir dan petugas yang mengambilkan kue. Semua rasa dijual dengan harga sama @55rb.

Dengan manajemen antrian seperti itu dan penerapan 1 harga, proses transaksi menjadi lebih cepat dan rapih.

Trus gimana rasa kuenya? Biasa aja sih menurut saya.

Kami curiga kue-kue yang tren sekarang ini dibuat oleh 1 pabrik tapi diluncurkan hampir serentak di beberapa kota oleh beberapa artis. Sosial media menjadi kekuatan mereka untuk mengkomunikasikan produknya.

Seafood H. Moel

Dari Cirebon Sultana, kami naik angkot menuju jalan Cipto untuk menikmati makan siang di resto Seafood H. Moel. Udang bakarnya joss banget!

IMG_3613

Setelah kenyang, kami kembali ke hotel untuk mengambil barang dan lanjut jalan kaki 5 menit ke stasiun. Akhirnya KTP jugalah yang memisahkan jalur kereta kami.

IMG_3614

Sekali lagi saya mengucapkan selamat berbahagia mas Duta dan mba Beby. Selamat menempuh hidup baru di negara tetangga. Semoga Allah mencurahkan keberkahan dalam pernikahan kalian dan mempersatukan kalian berdua dalam kebaikan. Allahuma aamiin.

Foto Kece Di Kalibiru

Foto Kece Di Kalibiru

Kalibiru di daerah Kulon Progo – Jogja, sekarang lagi hits banget. Beberapa teman yang kesana mengunggah fotonya ke sosial media. Kebetulan saya dan 9 orang tetangga komplek berencana jalan-jalan ke Jogja, maka saya mengusulkan Kalibiru untuk masuk ke dalam susunan acara hari ke 2. Setelah browsing, mereka pun sepakat dengan saya.

Sesuai dengan informasi yang diberikan kak Injul, kami berangkat jam 5:30 pagi dari tengah kota Jogja menuju Kalibiru. 1 orang teman menemani teman yang sedang hamil 5 bulan, demi keamanan 2 orang stay di hotel tidak ikut ke Kalibiru. Kondisi perjalanan yang menanjak curam dan terjal menjadi alasan mereka tidak ikut serta. Jadi hanya 8 orang yang akhirnya berangkat.

image

Tidak salah memang, diibalik foto kece di tempat yang lagi hits dalam IG … ada perjuangan yang harus dijalani.

Dan umur emang gak boong 😅😅

Berikut foto behind the scene untuk memperoleh foto dengan latarbelakang pemandangan waduk Sermo dan bukit Manoreh yang menakjubkan:

image

Tips n trik punya foto keren di Kalibiru:

  • Untuk pengunjung wanita sih saya sarankan pakai celana panjang karena safety belt harus dipasang masuk melalui kedua kaki sampai ke pinggang.
  • Pakai baju POLOS warna cerah (hindari putih-biru-hijau-abu karena akan samar degan warna begron). Paling OK pakai warna pink, ungu, merah, kuning, orange supaya kontras dengan begron.
  • Siapkan mental yang kuat untuk naik ojeg dengan jalan menanjak curam, juga naik tangga bambu setinggi pohon 3-4 meter dari permukaan tanah.
  • Sabar saat antri foto yaaa .. level keberanian dan kecepatan seseorang untuk naik tangga tidak sama.  Usia dan kadar kalsium juga berpengaruh (iya tua itu nyata, kami salah satu buktinya hahaha). Kami menunggu selama 1 jam lebih, padahal sampai di spot foto jam 7 pagi. Malah teman ada yang antri 3 jam karena pas liburan dan banyak pengunjung yang membuat barisan antrian sangat panjang.
  • Nurut saja sama arahan gaya sang tukang poto. Percayalah beliau sudah ambil foto ribuan manusia yang datang ke Kalibiru, jadi kita gak perlu ngatur tukang potonya. Hal ini akan membuat sesi foto tambah lama.
  • Tidak perlu membawa kamera canggih, tukang foto sudah menyiapkan kamera DSLR dan lensa yang mumpuni. Semua hasil foto dalam bentuk file (softcopy) akan kita terima di hape terlepas apapun OS dan merk nya.image

Berikut biaya yang harus dikeluarkan di Kalibiru:

  • Untuk masuk ke Kalibiru, kita harus membayar tiket Rp 5,000/orang.
  • Dari tempat parkir mobil, untuk naik ke bukit tempat foto-foto, kita harus naik ojeg motor Rp 30,000/orang pulang pergi.
  • Setiap spot foto (total ada 5 rumah pohon), kita harus membayar tiket Rp 15,000/orang.
  • Transfer foto ke henpon, dikenakan Rp 5,000/foto. Kita harus mengambil min 4 foto.
  • Untuk naik flying fox, kita harus membayar tiket Rp 20,000/orang.

image

Saat akan memasang safety belt, petugasnya memandangi saya sambil agak menggerutu

yaah mbaknya pake rok

Saya pun membalas

eh jangan nuduh dong, mas! Mau kostum edisi BERIMAN atau PREMAN? Saya siap dengan segala kondisi kok

Kebetulan saya memang selalu memakai jeans dibalik gamis. Dan untuk kunjungan ke Kalibiru, saya sudah menyiapkan gamis dengan kancing depan yang bisa saya buka setengah badan untuk mempermudah gerakan panjat pohon dan pemasangan safety belt.

image

Si mas akhirnya bisa tersenyum lebar dan geleng-geleng kepala melihat saya menyingkapkan gamis untuk menunjukan jeans belel di dalamnya.

 

image

Seorang teman bertanya “kalo bawa toddler gimana, de?

Selama si anak tidak takut ketinggian dan memang suka manjat-manjat tangga, menurut saya sih gakpapa ya. Karena setiap pengunjung yang akan naik ke spot foto, dipasang tali pengaman oleh operator Kalibiru yang memang perkumpulan pecinta alam. Peralatan mereka lumayan lengkap. Ada teman yang pamer foto di sana dengan membawa anaknya yang berusia 4 tahun tuh.

Ada juga yang komen “sayang amat itu tali di badan elo mengganggu pemandangan, harusnya elo umpetin ke belakang dong, de!

Gini yaaa … saat kita berada di spot foto, papannya itu cuma selebar 1,5 meter kali 1,5 meter yang bolong ditengah untuk tangga akses kita naik turun. Posisi papn berada diatas ketinggian 3-4 meter dari permukaan tanah dan menempel pada pohon jati atau pohon pinus. Angin yang bertiup lumayan asoy menambah rasa deg-deg-ser. Boro-boro mikirin tali deh, kepala ini sudah penuh dengan mikir pose foto yang OK sesuai dengan arahan tukang poto. Saya pun melewatkan pose loncat, inget anak-anak di rumah … ngeri jatuh jek! hahaha *cemen*

Kalo masih ada juga yang tanya “jadi susah ya untuk punya foto di Kalibiru?

Enggak juga sih, modal nekat aja cukup.

Let me tell you … its all worth it!

image

Have a great adventure and fabulous pictures!

Wisata Rakyat di Ancol Dreamland

Wisata Rakyat di Ancol Dreamland

Tak heran jika Taman Impian Jaya (TIJ) Ancol atau yang dikenal sebagai Dreamland Ancol seringkali disebut dengan objek wisata rakyat, yang mana objek wisata ini selalu dipenuhi dengan pengunjung dari berbagai belahan dunia, apalagi saat liburan tiba.

Bagi kamu yang datang dari luar Jakarta dapat menggunakan pesawat untuk tiba di Jakarta dan menuju ke tempat wisata, yang mana untuk memudahkan, kamu bisa memesan tiket pesawat secara online melalui Traveloka yang melayani pembelian tiket dan pem-booking-an kamar hotel dengan harga yang cukup terjangkau.

TIJ Ancol merupakan ikon wisata Jakarta yang mana objek wisata ini sangat pas untuk kamu menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga, yang pastinya banyak sekali kalangan anak-anak yang menyukai tempat ini karena tak sedikit wahana permainan yang menghibur.

Untuk tarif masuk ke Ancol memang terbilang mahal, tapi kita akan terpuaskan dengan wahana permainan dan pertunjukan yang diadakan di dalamnya. Harga tiket masuk sekitar kurang lebih Rp250 ribu hingga Rp270 ribu per orangnnya, akan tetapi tidak menutup kemungkinan adanya promo.

Di Ancol ini terdapat beberapa wahana permainan yang memiliki daya tariknya masig-masing seperti hanya Sea World, Dunia Fantasi, Gelanggang Samudra, yang mana kita harus membayar tiket masuk lagi untuk menikmati setiap wahana.

Berikut adalah penjelasan beberapa wahana Dreamland Ancol yang wajib kita kunjungi:
1. Dunia Fantasi

Dunia Fantasi tau yang sering dikenal dengan sebutan Dufan ini merupakan salah satu wahana favorit para wisatawan, yang mana terdapat banyak sekali wahana permainan dari permainan yang biasa sampai dengan permainan yang begitu ekstrim. Jangan khawatir bagi keluarga yang membawa balita, karena di sini juga terdapat wahana permainan yang aman khusus balita.

Daya tarik para wisatawan tak pernah surut justru semakin bertambah, yang mana jumlah pengunjung setiap tahunnya selalu meningkat.

ancoldreamland1

http://wisatamu.com/

2. Gelanggang Samudra

Lain halnya dengan wahana di Gelanggang Samudra atau yang sering disebut dengan Ocean Dream Samudra yang menyajikan pertunjukan satwa yang begitu unik dan mengagumkan seperti halnya pertunjukan lumba-lumba, anjing laut, dan lain sebagainya.

Edutainment theme park yang memiliki nuansa konservasi alam ini memang menjadi wahana favorit kebanyakan pengunjung yang datang ke Ancol. Tak heran kalau kita harus mengantri panjang untuk sekedar masuk ke wahana ini.

Selain pertunjukan satwa, kita juga disuguhi sinema 4D yang sangat menghibur dan dapat membuat anak-anak maupun kalangan muda senang berada di sini.

ancoldreamland2

http://telusuriindonesia.com/

3. Atlentis Water Adventure

Menyenangkan rasanya jika mengunjungi wahana yang satu ini. Dimana Atlentis Water Adventur akan mengajak kita untuk berpetualang di beberapa wisata air yang ada di sini seperti Poseidon, Aquarius, Atlentean, Plaza Atlas, Antila, Octopus, dan juga Kiddy cool yang memiliki keunikan masing-masing yang tentunya akan menghibur kita.

Yang menjadi daya tarik utama para wisatawan untuk datang ke wahana ini adalah adanya kolam apung yang membuat banyak pengunjung merasa penasaran untuk mencobanya. Di sini kita akan diberikan sensasi yang mengejutkan yang mana setiap pengunjung yang berenang di kolam ini akan mengapung, seperti orang yang sudah meninggal jika berada di atas air.

Secara ilmiah kandungan garam yang berada di kolam ini cukup tinggi, jadi tak heran jika pengunjung dapat mengapung di kola mini. Namun harus diperhatikan, setiap orang hanya diperbolehkan berenang di dalam kolam ini hanya 10 menit saja, karena berbahaya bagi kesehatan jika berlama-lama di dalam kolam ini.

ancoldreamland3

http://plus.google.com/

4. Sea World

Ini dia wahana yang sangat mengagumkan, di mana kita dapat melihat keindahan bawah laut yang begitu luar biasa. Dengan datang ke wahana Sea World, kita akan dikenalkan dengan berbagai ilmu pengetahuan mengenai kehidupan bawah laut dan juga penghuninya.

Sea World merupakan akuarium raksasa yang mana wahana ini termasuk underwater aquarium pertama di Indonesia, bahkan satu-satunya di Indonesia. Di sini kita dapat melihat ribuan spesies ikan laut yang berada di Indonesia.

ancoldreamland4

http://blogspot.com/

Selain wahana-wahana di atas yang dapat kita nikmati di Ancol, kita juga dapat menikmati beberapa pantai dan taman di kawasan Ancol, yang mana kawasan ini memiliki pemandangan yang cukup indah.

Setelah lelah berkeliling wahana di Dreamland Ancol, jangan khawatir bagi pengunjung yang datang dari luar Jakarta dan membutuhkan penginapan, di sekitar TI Ancol tersedia beberapa tempat penginapan berupa hotel. Hotel yang tersedia mulai dari hotel termurah hingga hotel yang berbintang dengan fasilitas yang tentunya akan membuat kita nyaman.

Bogor Weekend Getaway

Bogor Weekend Getaway

Liburan 4 hari di tanggal 5-6-7-8 Mei 2016 untuk memperingati Kenaikan Isa Al-masih dan Isra’ Mi’raj, tidak begitu berasa di rumah kami. Penyebabnya adalah kami tidak pergi kemana-mana untuk menikmati liburan, karena mas Rafa menghadapi UN SMP tgl 9 Mei dan pak suami lagi banyak tugas dari kampusnya juga sedang persiapan untuk ujian semester 2.

Sedih sih, tapi bersyukur juga ketika lihat berita di TV yang menunjukkan kondisi beberapa jalanan macet parah terutama yang mengarah ke luar kota. Saat mas Rafa dan papanya sibuk berkutat dengan buku, saya dan Fayra sibuk berkutat di dapur mencoba beberapa resep hasil gugling. Selebihnya kami hanya goleran di sofa saja.

Nah akhir bulan ini kami berencana untuk rehat sejenak menikmati akhir pekan dengan kota tujuan yang tidak jauh dari Jakarta. Setidaknya untuk penyegaran bagi yang baru selesai ujian, sebelum datangnya bulan Ramadhan di awal bulan Juni nanti. Setelah diskusi dengan pak suami dan anak-anak, terpilih lah Bogor untuk tempat liburan nanti.

Tempat Wisata Di Bogor

Sebenarnya banyak sekali tempat wisata di Bogor yang menarik untuk dikunjungi. Tetapi kami ingin mengunjungi setidaknya 3 tempat ini:

  • Kebun Raya Bogor

Sumber Foto: lovelybogor.com

Kami ingin menikmati KBR secara menyeluruh. Tidak hanya sekedar berjalan keliling menikmati pemandangan alamnya, tapi kami akan menggunakan jasa pemandu wisata supaya anak-anak bisa mengetahui sejarah KBR, jenis tanaman yang ada di dalam KBR, dan tempat-tempat menarik yang ada di dalam KBR. Para pemandu ini biasanya berkumpul di gedung Pusat Informasi yang letaknya tidak jauh dari  pintu 1.

  • Museum Zoologi

Sumber Foto: lovelybogor.com

Kalau sudah sampai KBR, wajib rasanya mengunjungi Museum Zoologi. Kalau di Kebun Raya anak-anak bisa melihat aneka tanaman, di Museum ini anak-anak bisa melihat 2000an aneka satwa yang diawetkan.

  • The Jungle Land

Sumber Foto: jugleland.co.id

Kalau bawa anak-anak berlibur, tempat yang menarik untuk mereka tak lain berupa taman bermain dengan wahana-wahana yang menantang. Kebetulan kami memang belum pernah membawa anak-anak ke sini. Pingin memanfaatkan diskon pelajar/mahasiswa. Lumayan kan dompet mama bisa ngirit kalau anak-anak membawa kartu pelajarnya.

Tempat Kuliner Di Bogor

Beberapa kali kami pergi ke Bogor, tidak pernah bosan untuk jajan dan memanjakan lidah. Beberapa tempat yang wajib kami kunjungi antara lain:

  • Pia Apple Pie
  • Pizza Kayu Bakar – Kedai Kita
  • Klapebtaart Huize
  • Alania Chocolava
  • Bakso Seuseupan
  • Asinan Gedung Dalam

Kalau main ke KBR, bisa makan siang atau sekedar nyemil di Cafe Dedaunan yang letaknya memang di dalam Kebun Raya. Walau harga makanan di sini relatif mahal, tapi tempatnya enak banget dan menghadap langsung ke hamparan rumput. Orangtua bisa leyeh-leyeh, sementara anak-anak bisa berlari-larian atau sekedar main bola di halaman rumputnya. Menu yang paling ngetopnya sih Sup Buntut Goreng dan Pancake. Trus kalau ke sini di atas jam 5 sore kita tidak perlu membayar tiket masuk KBR, cukup bilang aja ke pak satpam kalo kita mau makan di Cafe Dedaunan.

Tempat Menginap Murah Di Bogor

Karena sudah jelas mau kemana, ngapain dan makan di mana … PR terakhir tinggal mencari hotel murah di Bogor.

Syarat dari pak suami adalah cari hotel yang nyaman dengan fasilitas AC, tempat tidur bersih, kamar mandi bersih, kalau bisa ada kolam renang untuk anak-anak, plus wifi gratis.

airyrooms2

Kalau saya sebagai bu istri sudah jelas gak mau repot dalam hal pencarian tempat menginap ini. Saya cukup buka website AiryRooms, masukan kota tujuan, kemudian pilih hotel yang diinginkan. Metode pembayaran cukup dengan transfer, tidak butuh kartu kredit. Setelah transfer, kita akan mendapatkan email yang berisi voucher untuk ditunjukan saat check-in di hotel.

airyrooms1

Untuk akhir bulan Mei, saya mendapatkan harga 500ribu-an saja per malamnya untuk kamar dan fasilitas hotel seperti foto di atas. Lumayan kan?

Duh jadi gak sabar untuk liburan!