Vaksin Meningitis

Vaksin Meningitis

Vaksin meningitis adalah vaksin wajib yang harus dilakukan calon jemaah umroh/haji untuk melindungi risiko tertular meningitis meningokokus, suatu infeksi yang terjadi pada selaput otak dan sumsum tulang belakang dan keracunan darah. Bakteri ini sebenarnya tidak ada di Indonesia, tapi untuk orang yang akan bepergian ke negara lain terutama ke daerah endemi antara lain Arab Saudi, Afrika, Amerika Utara, Amerika Latin, dan Selandia Baru disarankan vaksin sebelum berangkat. Selama melakukan ibadah umroh/haji, kita akan bertemu dengan orang dari berbagai negara yang mungkin saja menjadi pembawa atau carrier bakteri meningitis. Penyakit ini bisa mengakibatkan kerusakan otak, hilangnya pendengaran, hingga kematian. Karena itu pemerintah Arab Saudi mewajibkan setiap calon jemaah umroh/haji untuk mendapatkan vaksin sebagai syarat untuk mendapatkan visa (ijin masuk ke negara tsb). Vaksinasi meningitis sebaiknya dilakukan minimal 10 hari sebelum keberangkatan. Kurang dari itu sistem antibodi tidak bisa terbentuk sempurna.

Saat ini tidak semua RS diberikan wewenang untuk menerbitkan Yellow Book (International Certificate of Vaccination or Prophylaxis). Hanya Balai Kesehatan Pemerintah yang terletak di sekitar Bandara atau Pelabuhan saja yang bisa menerbitkan Yellow Book tsb. Untuk di Jakarta, kita bisa datang ke Cengkareng (kawasan Bandara Soekarno Hatta), Halim(kawasan Bandara Halim), RS Fatmawati, Kemayoran (kantor pusat Garuda Indonesia) dan Tanjung Priok (kawasan pelabuhan).

Saya mendapatkan informasi melalui orang-orang yang sudah pernah mendapatkan vaksin ini:

  • Di Halim
  • Kakak mami yang akan berangkat Umroh bareng kami, menuju Halim jam 9 pagi. Sampai sana loket pendaftaran sudah ditutup. Beliau diminta datang dan mengantri esok hari dari jam 4 pagi!

    Akhirnya beliau berangkat keesokan harinya jam 3 dini hari dari Bekasi, sampai Halim jam 4 kurang (yampun adzan subuh pun masih lama). Dapat nomor antrian 16 aja. Sementara loket pendaftaran dibuka jam 8 pagi. Dan baru dipanggil suntik sekitar jam 9.

    KKP Bandara Halim Perdanakusuma (021) 8000166, 8098665

  • Di Cengkareng
  • Seorang teman yang tahun lalu berangkat Umroh, melakukan suntik di Cengkareng. Datang jam 9 langsung antri, baru dipanggil untuk disuntik sekitar jam 1-3 loh. Antriannya lumayan panjang.

    KKP Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng (021) 5502277, 5506068

  • Di RS Fatmawati
  • Secara ini RS pemerintah, kebayang antrian disini seperti apa. Jadi kami gak usaha mencari tau juga kondisi disini.

    RS Fatmawati, Sentra Haji dan Umrah Lt. Dasar (021) 7501524 ext. 1639

  • Di Kemayoran
  • Saat Masguh menelpon ke Balai Kesehatan di kantor pusat Garuda Kemayoran, ternyata tidak dibuka untuk umum. Hanya karyawan PT. Garuda saja yang bisa suntik disini.

  • Di Tanjung Priok
  • Kakak saya yang melaksanakan Umroh tahun lalu suntik di Priok, setelah sebelumnya antri panjang di Halim. Akhirnya sepupu saya yang akan berangkat bareng kami, melakukan hal yang sama dengan kakak saya. Enak gak ngantri panjang, katanya.

Akhirnya kami pun pergi ke Priok untuk suntik disana. Perjalanan BSD ke Priok itu berasa banget jauhnya, padahal udah lewat tol terus dari ujung ke ujung. Sampai Priok jam 9 pagi, alhamdulillah benar tidak banyak orang disana. Hanya sekitar 10 orang saja.

Setelah membayar biaya administrasi Rp 2.500 dan mengisi form pendaftaran (nama-alamat-nomor passport-nama travel agent/KBIH-tanggal lahir), kami menunggu dipanggil. Ternyata untuk perempuan diminta cek urine untuk memastikan tidak dalam kondisi hamil. Biaya cek urine adalah Rp 20.000, setelah hasil keluar baru kita bisa masuk ke ruang suntik.

Alhamdulillah sekarang sudah tersedia vaksin yang halal. Sebelumnya sempat khawatir juga mendengar berita simpang siur yang katanya vaksin ini belum halal. Udah gitu teman saya yang suntik di Cengkareng, sempat ditawarkan “mau yang halal atau enggak? halal lebih mahal

Masya Allah kok ya masih ditawarkan kaya gitu sik? Padahal sudah jelas beliau berjilbab, dan tujuan vaksin ini untuk mendapat visa Umroh. Sewot juga saya mendengarnya.

Karena itu saat masuk ruang suntik, Masguh dengan hati-hati bertanya ke petugas “apakah vaksin yang tersedia disini sudah halal?“. Alhamdulillah halal semua, kata petugas.

Saat suntik kami diminta membayar Rp 110,000 per orang. Biaya suntik ini beragam (Rp 110-175rb) tergantung lokasi suntik yah. Bahkan kalau kita melakukan secara kolektif dibantu oleh travel agent, kita akan dikenakan biaya Rp 250-400rb. Lumayan juga margin nya tuh :p

Setelah suntik kami diminta menunggu untuk dipanggil foto. Demi menghindari Yellow Book yang dipalsukan oleh travel agent, pemerintah menerapkan foto dan database online. Jadi nanti saat kita berangkat, petugas bandara akan melakukan scan barcode pada buku tsb. Data diri dan foto kita akan muncul, dan petugas mencocokan dengan wujud kita di bandara.

Seluruh proses tersebut hanya membutuhkan waktu kurang dari 30 menit. Dan Yellow Book ini sudah berada ditangan kami:

Alhamdulillah Sang Maha Berkuasa memberikan kemudahan dan kelancaran.

Tips:

  • Walau letaknya jauh, saya sarankan untuk suntik di Priok demi menghindari antrian 4 jam.
  • Siapkan uang cash, karena tidak ada ATM di sekitar Balai Kesehatan.
  • Lokasi Balai Kesehatan Priok: di dalam pelabuhan Tanjung Priok, depan kantor Bea Cukai. Buka dari 8 pagi sampai 3 sore, setiap hari Senin sampai Jumat. Notelp: 021-43931045, 021-4373266. Web: http://kkptanjungpriok.blogspot.com/.

Seluruh posting tentang Umroh dan persiapannya bisa dibaca disini: http://www.masrafa.org/category/jalan-jalan/umroh/

Share this...
Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn0

72 thoughts on “Vaksin Meningitis

    1. Hari Sabtu tutup mbak. Pokoknya hari kerja aja (senin – Jumat) jam 8 pagi – 3 sore

      Prioknya di dalam pelabuhan, depan kantor Bea Cukai

  1. Terima kasih ya De atas infonya. Saya juga suntik di Tanjung Priok kemarin. Pas dengan ulasannya De, gak ngantri + cepat.

  2. Waaah infonya sangat2 berguna, terima ksh banyak ya De, aku baru aja dr KKP Tanjung Priok, persis spt infonya De, 30 mnt selesai, petgasnya jg ramah2. Acungan jempol deh buat KKP Tanjung Priok

  3. Saya ingin menambahkan no telpon ya mba…
    021-43931045, 021-4373266..
    InsyaAllah mgg ini sy mau suntik kesana…

  4. info nya bermanfaat banget
    Insya Allah saya n suami akn Umroh sblm
    Ramadhan, 7/7, sesuai sarana Mama Rafa,
    kami akn ke Priok utk vaksin, n di tanya dulu
    yaa halal/tidak

  5. Asslm. mba,
    makasi banget ya infonya..
    bermanfaat bgt bwt aku mba.
    Alhamdulillah berkat infonya mba “de” aku terhindar dari menunggu 4 jam di halim.
    Jazakumullah Khairan Katsiran ya mba..
    dan smoga mba dan klg slalu dirahmati Alloh.
    Amiiiin… 🙂

  6. Terimakah kasih Mama Rafa, informasi ini sangat berguna sehingga saya dan istri bisa menuju tempat yg tepat tidak terlalu lama ngantri. semoga Allah senantiasa memberikan rahmat dan hidayah kepada Mbak dan keluarga. Aamiin.

  7. trim,s informasinya ini sangat membatu sekali, lebih dari itu saya mau tanya, bagaimana kalau ada biro perjalanan umroh yg tidak memvaksin jamaahnya tapi dia bisa mendapatkan visa. apakan biro yg seperti ini bisa dikenakan pidana ( pemalsuan dokumen) ? bagaimana caranya supaya tindakan biro ini tidak berkelanjutan dan menimbulkan korban ?

    Kartu kuning ini akan diperiksa pada saat pemeriksaan passport di negara tujuan. Jadi bisa saja dapat visa, tapi sampai negara tujuan belum tentu bisa masuk. Apakah biro tsb bisa dikenakan pidana, mohon maaf saya tidak bisa menjawabnya. Karena saya tidak mempunya ilmu hukum ttg hal tsb.

  8. katanya ada rangkaian cek kesehatan fisik jg ya?bener ga mba?

    iya betul ada. Untuk perempuan tes urine juga, utk memastikan tidak dalam keadaan hamil

  9. Alamatnya di Jl Raya Pelabuhan no. 17 Tanjung Priok, tlp 021-43931045, bukan balai yak, tapi Kantor Kesehatan Pelabuhan, oh ya di Arab Saudi bukan negara endemis meningitis, karena banyak kumpul orang dari beberapa negara endemis & dikhawatirkan terjadi penularan disana maka diwajibkan vaksin tsb, CMIIW

  10. Makasih Mb De sharingnya, mbantu bangett.
    Baru tadi pagi Santi vaksin.. n bener bangett ga perlu ngantri malah…langsung dilayani n cuma 15 menit jadi deh yellow book nya,,, 🙂

  11. Menarik dan bagus sekali infonya mb, Insya Allah senin saya ke KKP Tj Priok. Saya sudah cek beberapa RS di sekitar Cileungsi, dimana saya tinggal ternyata tidak tersedia vaksin tsb. Semoga kedepannya lebih mudah saudara2 kita untuk mendapatkan suntik maningitis.
    Terima kasih

  12. Mba aq rencana bln 2 th ini pgn umroh brg bapak ku tp gmna yaa kondisi kEhamilan bln 2 itu skitar 5blnan apa bisa atau tidak sdgkn sy blm prnh vaksin meningitis

    1. Ass. Wr.Wb
      Yth Bpk Ibu Calon Jemaah Umroh.
      Barangkali Bapak Ibu tidak punya waktu ke kantor KKP / lokasi vaksinasi pada jam kerja, atau karena usia lanjut dan jarak yang jauh dari rumah.Kami menawarkan solusi kunjungan ke rumah, atau ke lokasi Klinik kami .( buka Setiap Hari Jam 10.00-21.00 Jl Pramuka II , samping masjid Al Istiqomah Mampang Pancoran Mas Depok (Dekat DTC Sawangan), Untuk Biaya dan perjanjian silahkan Contact kami:08159201458/02149002170. Mudah-mudahan info ini Insya Allah dapat bermanfaat, dan menjadi win-win solution. Wasallam Wr.Wb

  13. Saya tahun lalu sdh disuntik minongitis, tapi tidak jadi berangkat umroh. Sekarang Insya Allah rencana Umroh lagi, tapi kartu kuning nya tdk ketemu (hilang) …. jadi saya harus suntik miningitis lagi utk dapat kartu kuning, apakah jangka waktu yg blm 1 thn suntik lagi tidak membahayakan tubuh?
    Terimakasih. Wass

  14. Assalamualaikum mba. Jika umroh bersama anak2 usia 7 dan 12. Apakah anak2 jg sdh bisa vaksin?
    Mau tanya jg supaya selama ibadah tdk terganggu datang bulan, kira2 amankah bila distop dgn obat? Dan obat ini apakah aman buat anak 12 th, putri saya sdh datang bulan jg

  15. Kita udah RS Patmawati ternyata kosong, dan terus ke Balai Kesehatan Pelabuahan Tanjung Priuk alhamdulillah ada dan kagak ngantri cespleng tenan, Bravo

  16. saya anter orang tua suntik miningitis…sudah ke fatmawati dan halim, kehabisan nomor antrian…saya langsung k tanjung priuk, alhamdulillah langsung di vaksin, gak pake lama…sy sarankan, walaupun jauh tapi cept…

  17. Mbak Yang terhormat,
    saya mohon diberikan alamat untuk suntik miningitis di Bima NTB

    terima kasih

    Wassalam,
    Purnomo Sikas

    1. Sebagai info,,,, langsung cari kantor kesehatan pelabuhan (KKP) di pelabuhan laut ,,, di bandara juga ada kesehatan pelabuhan ,,,

    2. As,ww.
      Bpk bisa menghubungi Kantor Kesehatan Pelabuhan Kls II Mataram : Jl.Adi Sucipto No.13b Rembiga, Mataram.
      Telf : 0370-6162145

  18. Terima kasih ya infonya, saya bersama suami dan anak baru saja dari KKP Tanjung Priok untuk suntik meningitis tidak pakai antrian begitu sampai dipoliklink menyerahkan fotocopy paspor, suntik lalu foto selesai tidak sampai 15 menit.

  19. Betul sekali tulisan diatas saya sangat setuju dengan shearing seperti itu sangat membantu saudara-saudara kita yang akan melakukan Vaksinasi Miningitis.

    Tapi ada sedikit informasi perubahan harganya mula tanggal 10 Juni 2013 harganya menjadi Rp 305.000,- untuk yang dipelabuhan Tanjung Priok dan mudah – mudahan harga itu seragam disemua klinik yang menyediakan vaksin tersebut.
    (kebetulan saya baru selesai vaksin hari ini Tgl 17 Juni 2013 jam 09.00)
    Wassalam

  20. Terima kasih sudah berkunjung ke KKP (Kantor Kesehatan Pelabuhan) Kelas 1 Tanjung Priok untuk melakukan vaksinasi meningitis.
    Memang betul biaya untuk vaksin meningitis sekarang sudah naik menjadi Rp. 305.000,- karena ada kenaikan tarif PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak) yang berlaku mulai 10 Juni 2013.
    Kantor kami sudah pindah ke Jalan Nusantara No.2 Pelabuhan Tanjung Priok, berada dekat POS I (pintu masuk 1) Pelabuhan Tanjung Priok, sebelah Gedung Polres Pelabuhan Tanjung Priok.
    Kami buka pelayanan Hari Senin s.d. Jumat jam 8.00 s.d 15.00
    Telp. 021-43931045.
    Telepon yang bisa dihubungi :

    1. pagi
      saya dian ingin bertanya untuk suntik meninghitis bisa dilakukan di negara singapura tidak,,soalnya saudara sy stay di singapura,,berangkat umroh dr indonesia,apakah bisa untuk proses visanya,,apakah bisa tanpa yellow book
      terimakasih,,saya menunggu jawabanya.

      1. Persyaratan utk mendapatkan visa ke Arab Saudi diantaranya adl vaksinasi Meningitis yg dibuktikan melalui kartu ICV / buku kuning tsb.

  21. Terima kasih untuk informasinya yg sangat informatif sekali, membantu banyak pihak yg kebingungan mencari tempat suntik meningitis yg dapat menerbitkan buku kuning, yg nampaknya tidak semua rumah sakit bahkan RS besar sekalipun menyediakannya.

    Lokasi tempat tinggal kami sebetulnya dekat Bandara Halim, namun alangkah sedihnya seluruh informasi via telp tidak dapat kami telusuri terlebih dahulu via telp karena telp KKP Halim di set masuk ke fax setiap saat dan sepanjangan waktu kami menghubungi.

    Sangat berbeda dengan KKP Tanjung Priok yg memudahkan semua calon peserta umroh. Mudah2an ke depan KKP Halim dapat memperbaiki sistem pelayanannya sehingga lebih mudah diakses banyak pihak.

  22. kemarin ibu saya suntik meningitis di rs pelabuhan,harganya sudah naik, total biaya Rp.305rb. Tempatnya jg sudah pindah ke dekat polsek pelabuhan.

  23. maaf mau tanya kalw vaksin selain meningitis bisa gk untuk travel ke afrika contohnya kan mesti bnyak vaksin tuh.mohon infonya bisa diambil di kkp tg priok gak.trimakasih..

    1. bisa kok, saat di meja pendaftaran saya melihat orang lain yang mendaftar untuk vaksin lain juga sebagai syarat visa masuk ke negara lain.

  24. Yg difatmawati sekarang sdh ga menyediakan vaksin meningitis lagi.

    Sptnya yg di KKP Tanjung Priok sekarang sudah juga mulai ramai, banyak yg juga sdh mulai mengantri sejak jam 7 per harinya antrian bisa mencapai hingga no 250, itu konfirmasi dari mbak petugasnya, Alhamdulillahnya hari jumat agak sepi (itu juga kata mba nya, mgkn krn lagi musim banjir), jadi ketika saya dtg jam 11 saya dpt antrian no. 80, dan sktr jam stgh 2 saya sdh dipanggil vaksin.
    utk yg mau vak

  25. السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ mau tanya keluar tol nya dimana yah klo dr BSD ‎​‎​اِ نْ شَآ ءَ اللّهُ mau kesana, trims sblmnya 🙂 وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُُ

  26. Assalammu’alaikum.
    Utk rekan2 yg baru saja suntik mau minta saran, lebih baik ke priuk atau ke halim ya? Krn sampai saat ini saya tidak bsa tlp ke halim. Hanya pernah dengar klo d halim biaya suntik 400rb. Apa iya beda antar kkp? Mohon sarannya. Saya domisilibekasi.

    Trims
    Wassalam

    1. As,ww
      Mhn izin menanggapi ;
      Mesti tarip di semua KKP sama, sesuai dg PP.No.21 thn 2013.
      Silakan konfirmasi langsung kpd ptgs KKP setempat.
      Sebaiknya membayar langsung kpd ptgs KKP, bukan melalui biro / agen perjalanan.

  27. Terimakasih Atas Infonya.. ini benar benar sangat membantu, karena saya belum pernah vaksin meningtis, dan kebetulan ..Insya Allah saya (Kami) berniat menjalankan umroh…

  28. Mau nanya.. Itu yang Klinik dr H. Rimarky Oemar. Mkes, recommended ga yah? meragukan, ditelpon ga ngomong, terus dimatiin.. Ada yang sudah nyoba?

  29. Mau bagi info nih untuk suntik vaksin di bandara soekarno-hatta…

    Mereka buka jam 7 pagi, namun saya sarankan untuk datang lebih awal sekitar jam 6 pagi karena jika lebih siang, nomor antrian dpt mencapai ratusan. Dan kita jg harus mengisi biodata pemohon vaksin yg nanti kita taruh di keranjang merah.

    Jam 7 pas mereka akan mulai memanggil nama kita dan kita akan diberikan nomor antrian, kebetulan saya dapet nomor awal2. Namun untuk suntik vaksinnya baru akan dimulai jam 8.

    Biaya untuk vaksin meningitis adalah Rp 305.000.- (sudah termasuk biaya penerbitan International Certificate of Vaccination/ICV)

    Oh ya jangan lupa membawa foto kopi passport dan 1 lembar foto ukuran 4×6

  30. Ass. Wr. Wb.
    dr. H Rimarky Oemar M.Kes sudah tidak berkerja sama lagi dengan klinik vaksinasi atau Klinik Sentra Umroh atau bpk. Tri harso dalam memberikan pelayanan vaksinasi meningitis
    Atas perhatiannya terima kasih

  31. Assalamu’alaikum wr.wb…mohon infonya saya sdh pernah suntik meningitis agustus 2013 utk keperluan haji in syaa Allah tahun ini saya bersama keluarga mau umroh…apakah saya masih bisa memakai kartu yg lama atau hrs ad kartu baru kl hrs pake kartu baru caranya gimana ya karena saya hamil

Leave a Reply to ita riady Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *